Bersama dosen pembimbing : Bp. Sa'dullah, M.Ag, Bp. Khomsah, dan rekan-rekan |
Alhamdulillah, setelah perjuangan yang panjang, akhirnya Sabtu lalu (24/11), gelar Sarjana Pendidikan Islam (S.Pd.I) berhak disandang. Bersama 9 orang dari Semarang dan belasan dari Pati, kami ujian (munaqosah) skripsi di Hotel Graha Muria Kudus, dihadapan sekitar 8 orang dosen penguji dari PTAIS (Perguran Tinggi Agama Islam) STAI TIARA yang masuk dalam naungan Kopertis I Jakarta.
Dr. H. Nur Amin Fattah, MM, tokoh ulama dari Demak yang menjadi Ketua STAI, mengatakan, hidup itu harus berani mengambil peluang, karena peluang jarang-jarang datang dua kali. Mereka yang berani mengambil peluang biasanya memanen hasilnya lebih dahulu ketimbang orang lain yang umumnya bersikap main aman dengan cara 'lihat-lihat dulu'. Pemimpin sejati selalu berani mengambil resiko disaat yang lainnya lebih memilih menjadi pengekor.
Skripsiku berjudul : " Efektivitas Pembelajaran PAI dengan Pendekatan Pembelajaran Terpadu (Integrated Learning) di SD Sekolah Alam Ar-Ridho Semarang". Keempat dosen pembimbing dan penguji memberi rata-rata nilai 79 (B). Dosen Pembimbing adalah : Bp. Amin Fattah sendiri dan Bp. Sa'dullah, M.Ag, sementara dosen penguji adalah Bp. Sutikno, M.Pd.I dan Bp. Mustain, M. Kom.I
Skripsiku berjudul : " Efektivitas Pembelajaran PAI dengan Pendekatan Pembelajaran Terpadu (Integrated Learning) di SD Sekolah Alam Ar-Ridho Semarang". Keempat dosen pembimbing dan penguji memberi rata-rata nilai 79 (B). Dosen Pembimbing adalah : Bp. Amin Fattah sendiri dan Bp. Sa'dullah, M.Ag, sementara dosen penguji adalah Bp. Sutikno, M.Pd.I dan Bp. Mustain, M. Kom.I
Setelah ini, di akhir Desember, jika tidak aral, kami akan diwisuda bersama sarjana-sarjana lainnya se-Indonesia di Bogor. Semoga Allah memudahkan langkahku selanjutnya, untuk sertifikasi dan melanjutkan studi ke S-2 Pendidikan Agama Islam, dengan beasiswa tentunya... ^_^ Doakan yaa....!
Pose bersama usai Munaqosah |
0 komentar:
Posting Komentar